Loncat ke Konten

Cotton Days Mengangkat Inovasi untuk Rantai Suplai Global

Global

Permintaan global atas serat sintetis telah meningkat hampir 5 persen per tahun selama 18 tahun terakhir ini. Sementara itu, permintaan atas kapas bergerak sedikit, dengan grafik yang relatif datar. Namun itu hanya terjadi sampai belum lama ini. Peningkatan permintaan atas produk-produk serat campuran yang kaya serat kapas dan tahan lama membantu melambungkan kapas.

Di COTTON USA, kami memahami bahwa inovasi adalah sangat penting bagi sukses industri. Inovasi membantu kami memenuhi permintaan konsumen yang terus berubah. Kami juga mengetahui bahwa kapas dapat benar-benar menambah nilai pada produk-produk tekstil yang baru. 

Itulah alasan mengapa kami meluncurkan WHAT’S NEW IN COTTON™, sebuah inisiatif yang dirancang untuk menginspirasi semua yang ada di rantai suplai untuk berinovasi dengan kapas (dibandingkan dengan poliester atau serat sintetis lainnya) dengan memperkenalkan ide-ide terbaru di teknologi, serat campuran, dan prosesnya.
Tim saya dan saya sendiri ingin mengatakan bahwa COTTON USA menghidupkan inovasi. Itulah yang kami lakukan di Cotton Days tahun ini. Cotton Days merupakan serangkaian acara tahunan yang kami adakan di seluruh Asia, mengumpulkan para pemegang lisensi dan partner potensial untuk memfasislitasi koneksi bisnis di seluruh rantai suplai.

Cotton Days mengangkat WHAT’S NEW IN COTTON™ ke level berikutnya dengan cara menggelar ekshibisi produk yang interaktif, pergelaran busana, dan menghadirkan lebih banyak pembicara penting. Hasilnya secara kolektif menawarkan para pemimpin industri sebuah pembahasan mendalam tentang eksplorasi COTTON USA yang berkesinambungan dalam inovasi, melalui lensa kreativitas, teknologi, dan fashion.

Inti dari eksplorasi COTTON USA yang berkesinambungan adalah kemitraan. Melalui WHAT’S NEW IN COTTON™, kami telah bermitra dengan beberapa merek teknologi tekstil untuk mendesain produk-produk promosional menggunakan kapas AS yang mewujudkan ide-ide kain inovatif, dari celana yoga yang benar-benar membantu pemulihan pascaolahraga sampai seprei dan handuk yang sepenuhnya mengontrol bau secara alami, tanpa kandungan logam. Cotton Days memberikan kami sebuah panggung global untuk mengangkat produk-produk terbaru mitra kami ke para pemain utama di rantai suplai, sekaligus menekankan potensi kapas AS dalam kain-kain serat campuran yang inovatif.

Berbeda dari sebelumnya, Cotton Days tahun ini mengangkat besarnya nilai premium kami ke seluruh industri. Memadukan peluang edukasional dan networking yang besar dengan inisiatif WHAT’S NEW IN COTTON™ telah memungkinkan kami menyorot inovasi dalam diskusi penting untuk merek, peritel, pabrik pemintalan benang, dan manufaktur kami.

Saya sangat bersemangat tentang WHAT’S NEW IN COTTON™ karena inisiatif tersebut benar-benar menunjukkan semua yang industri tekstil dapat lakukan dengan kapas AS dan memberikan cara-cara terbaru untuk menggunakannya. Kemungkinannya tak terbatas! Di COTTON USA, kami senang menginspirasi partner-partner kami dengan ide-ide bisnis yang inovatif. Kami juga menyambut partner-parner baru bergabung bersama kami untuk memahami pentingnya inovasi di COTTON USA.

Semoga kami bisa berjumpa dengan Anda di Cotton Days tahun depan!



Narasumber: PCI Wood Mackenzie, Laporan Fiber World Supply and Demand